-->

Tarif Lebaran Angkutan Umum dari Trenggalek - Semarang Sungguh Menggila

Momen lebaran atau hari raya Idul Fitri selalu dimanfaatkan oleh umat muslim untuk berkunjung ke orang tua atau keluarga, istilahnya disebut mudik. Pada saat lebaran tarifnya makin menggila terutama angkutan umum yang kecil. Beda dengan bus lintas provinsi yang menetapkan harga sama dengan hari biasa.
Tarif Lebaran Angkutan Umum dari Trenggalek - Semaranh Sunggug Menggila

Pengalaman ini dialami oleh admin sendiri yang mudik dari Trenggalek ke Semarang kemudian lanjut ke Kendal, Jawa Tengah. Nggak main-main tarifnya bisa bikin amsyong hehe. Berikut ini detail tarif perjalanan Trenggalek ke Semarang.

1. Dari ds. Ngrayung, Kec. Gandusari ke terminal bus Trenggalek naik angkot untuk 3 orang dikenakan biaya Rp. 40.000 (naik 2x lipat)
2. Dari terminasl bus Trenggalek ke terminal bus Ponorogo untuk 3 orang dikenakan biaya Rp. 75.000 berarti masing orang @ Rp. 25. 000 (naik 2x lipat)
3. Dari terminal bus Ponorogo ke terminal bus Madiun untuk 3 orang dikenakan biaya Rp. 60.000, jadi masing-masing orang @ Ro. 20.000 (naik 2x lipat)
4. Dari terminal bus Madiun ke terminal bus Solo 3 orang dikenakan biaya Rp. 36.000, masing-masing orang @ Rp. 12.000. Ini sudah menggunakan transportasi bus lintas provinsi yaitu MIRA. Bus ini tidak ada namanya tarif lebaran, jadi sama dengan hari-hari biasa (tidak naik)
5. Dari terminal Solo menuju terminal Mangkang Semarang 3 orang dikenakan biaya Rp. 120. 000, jadi masing-masing @ Rp. 40.000. (naik Rp. 10.000)
6. Belum termasuk makan dan minum, hems lumayan menguras kantong bukan??

Sebenarnya sih bila Anda mudik sendirian dengan naik kendaraan umum nggak terlalu terasa, namun bila membawa anggota keluarga seperti istri dan anak cukup berat diongkos. Kalau ditotal tarifnya hampir sama naik kereta api dari Tulungagung ke Semarang namun kalau tidak beli tiket jauh-jauh hari pasti kehabisan tiket.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Related Post

0 Response to "Tarif Lebaran Angkutan Umum dari Trenggalek - Semarang Sungguh Menggila"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel