-->

Keindahan Rumah Apung di Pantai Prigi

Selama ini orang mengenal Prigi akan keindahan pantainya, namun sekarang dibawah kepemimpinan bupati baru Emil Dardak semua potensi wisata yang ada di sini mulai dikembangkan. Seperti taman Cengkrong dan rumah apung Bakokan. Bahasan mengenai pantai Cengkrong dan tamannya sudah banyak, namun kali ini Admin membahas rumah apungnya.

Namanya saja rumah apung pasti letaknya mengapung di atas air laut. Letak rumah apung Bakokan ini ada di sebelah utara pantai pasir putih dan pantai Karanggongso. Untuk sampai ke rumah apung ini harus naik perahu. Di rumah apung ini pengunjung bisa menikmati snorkling, naik perahu cano, berenang melihat ikan hias serta beberapa kenikmatan wisata lainnya.

Untuk naik rumah apung pengunjung dikenakan biaya Rp. 10.000 per orang/ jam, naik perahu cano biayanya juga sama Rp. 10.000 per orang/ jam, snorkling beserta alat Rp. 10.000 per orang/ jam. Sedangkan untuk ke apartemen ikan pengunjung hanya merogoh kocek Rp. 10.000 per orang/ jam ditambah 1 guide untuk 5 orang Rp. 50.000.

Bila ingin menikmati sensasi lainnya pengunjung bisa mengunjungi pulau Kalong (Kelelawar besar) yang tidak jauh dari rumah apung ini, 5 menit perjalanan perahu dengan biaya sewa perahu Rp. 700 ribu. Rumah apung ini berukuran 20 x 20 meter dan berdiri tidak jauh dari bibir pantai. Terdapat kolam di bangunan rumah apung ini, termasuk kerambah ikan. Berbagai fasilitas seperti peralatan menyelam, perahu dayung dan fasilitas lain untuk memanjakan pengunjung yang hadir.

Rumah apung ini dikelola oleh Pokmaswas Rembeng Raya, desa Tasikmadu Watulimo. Secara bergantian komunitas ini menjaga dan menservis pengunjung yang hadir. Pada hari Minggu dan hari libur, rumah apung ini ramai dikunjungi para wisatawan lokal. Ajaklah anak dan keluarga Anda untuk berkunjung ke rumah apung Bakokan, dijamin puas hehe.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Related Post

0 Response to "Keindahan Rumah Apung di Pantai Prigi"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel