-->

Wisata Pantai Coro Tulungagung

Dari namanya saja mungkin Anda sudah bertanya-tanya apa itu "Coro", dalam bahasa Indonesia Coro artinya kecoak. Eits, bukan berarti pantai Coro ini sebagai sarang kecoak itu hanya namanya saja. Ketika wawancara dengan penduduk lokal disekitar pantai Coro belum ada penjelasan pasti asal-usul pemberian nama pantai "Coro", katanya hanya suka-suka menyebutnya Coro.

Pantai Coro terletak diujung selatan Jawa Timur, tepatnya di kabupaten Tulungagung. Lokasi pantai Coro berada disebelah timurnya wisata Reco Sewu Popoh. Akses menuju lokasi pantai Coro sama dengan perjalanan menuju pantai Popoh. Wisata pantai ini merupakan wisata alami yang belum dikelola dinas pariwisata Tulungagung. Fasilitas di pantai Coro juga belum ada, kamar mandi (WC) hanya terbuat dari terpal dan dikenakan biaya Rp. 2.000 untuk buang air kecil.
Pantai Coro Tulungagung

Menuju lokasi pantai Coro tidak dapat ditempuh dengan kendaraan, melainkan harus dengan jalan kaki sekitar 30/ 40 menit dengan jarak tempuh 3km. Yang membuat terasa lama menuju lokasi karena jalannya naik-turun dan berliku-liku, belum lagi kalau musim hujan jalannya dipastikan tergenang air dan banyak lumpur. Perjalanan menuju pantai Coro menjadi nilai tersendiri karena Anda dipaksa olahraga mendaki, namun sesampainya dilokasi rasa capek selama perjalanan akan hilang seiring keindahan pantai Coro.
Pantai Coro Tulungagung 2

Disepanjang jalan menuju pantai Coro banyak pedagang makanan dan minuman dengan tenda kecil-kecil, jadi jangan khawatir bila kehausan banyak yang jual minuman. Bagi Anda yang hobi croser bisa memanfaatkan jalan ini untuk sampai ke pantai Coro. Setiap hari libur dan akhir pekan pantai Coro banyak dikunjungi wisatawan lokal. Pantai Coro seringa digunakan sebagai arena kemah bagi mereka yang suka pecinta alam.
Pantai Coro Tulungagung 3

Berwisata ke pantai Coro, Anda dapat menikmati hamparan pasir putih dengan ombak yang lumayan cukup besar. Namun bila ingin berenang di pantai Coro agak kesulitan karena di bawah pantai berisi banyak batu karang. Bila Anda ingin wisata alam pantai yang indah, pantai Coro adalah jawabannya.

Pantai Coro Tulungagung 5

Akses Menuju Pantai Coro Tulungagung
Dari arah manapun sebaiknya Anda menggunakan kendaraan pribadi sepeda motor/ mobil karena tidak tersedia angkutan umu menuju pantai Coro.

Harga Tiket Masuk Pantai Coro, Tulungagung
Sebenarnya tidak ada tiket masuk menuju pantai Coro, namun karena letaknya disebelah timur pantai Popoh dan Reco Sewu maka dikenakan biaya Rp. 5.000

Tarif Parkir Sepeda Motor/ Mobil Pantai Coro, Tulungagung
Inilah yang membedakan wisata di Tulungagung dengan wisata di Jawa Timur lainnya. Biasanya tiket masuk sudah termasuk parkir, namun di pantai Coro dan pantai Popoh dikenakan biaya Rp. 5.000 untuk sepeda motor dan Rp. 10.000 untuk mobil.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Related Post

0 Response to "Wisata Pantai Coro Tulungagung"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel